Rute Terpendek Jalur Trail B29 Lumajang
Jalan menuju ke puncak Negeri Diatas Awan ini dari Malang melalui Jabung-Tumpang-Jarak Ijo-Bantengan – B29. Ini merupakan Rute terpendek & tetap menantang untuk bagi para rider. Menempuh jarak sekitar 60 km dari garasi kami, dengan memakan waktu sekitar 3-4 jam.
Secara keseluruhan trek jalan menuju Lumajang dari Malang relatif menantang.Sepanjang jarak ijo sampai dengan jemplang kita akan di suguhkan dengan jalur tanah berdebu tebal ,jika musim kering motor pun bisa sampai “mancep ” di pasir yang tebal.
Tapi yang paling seru adalah 15 km terakhir dari jemplang.Yaitu jalur antara bantengan- b29,jalur ini cukup menguras tenaga & emosi .Memasuki jalur ini, langsung berhadapan dengan tanjakan . Selanjutnya memasuki jalan landai, dengan ruas sangat sempit yang hanya pas roda sepeda motor. Lebar jalan tidak lebih dari 1 meter, berbentuk U dengan kanan dan kiri jurang. Bahkan sisi kanan merupakan jurang terjal kaldera Gunung Bromo setinggi lebih dari 100 m. Jika tidak hati-hati bisa terperosok ke dalam jurang tersebut.
Meski rute jalan yang dilewati benar-benar memacu adrenalin, kami jamin anda menikmati trek ini. Karena pesona panorama alam Taman Nasional Bromo Tengger Semereu (TNBTS) yang sangat menawan, menjadi hiburan tersendiri. 3 Km terakir anda akan menghadapi tanjakan & jalur U untuk mencapai puncak B29. Tenang ,semua pengorbanan akan terbayar lunas jika telah sampai di puncak b29.Anda dapat melihat Bromo dari sisi lain yang jarang di lihat oleh orang lain.
Puncak ini berbentuk dataran tinggi hampir seluas lapangan sepak bola. Setiap sisi menawarkan pemandangan menarik. Di depan atau sebelah barat Bukitnya terlihat perbukitan sabana atau populer dengan sebutan Bukit Teletubies, Gunung Bromo, dan Gunung Batok.Di sisi timur atau arah matahari terbit terlihat Gunung Lemongan, Raung, dan Argopuro. Sementara di sisi kiri atau selatan tampak Gunung Semeru, puncak tertinggi (3.676 mdpl) di Pulau Jawa. Adapun di sisi utara terlihat Gunung Arjuno dan Welirang.